Terpilih Sebagai Ketua Kwarcab Kudus, Mawar Anggraeni Siap Majukan Gerakan Pramuka

 

KUDUS - Mawar Anggraeni terpilih sebagai Ketua Gerakan Pramuka Kwartir Cabang (Kwarcab) Kudus Masa Bhakti 2021-2025. Hal tersebut berdasarkan hasil Musyawarah Cabang IX Gerakan Pramuka Kwartir Cabang Kudus Tahun 2021. Bertempat di Aula SMK Wisuda Karya, Rabu (7/4/2021), hasil keputusan tersebut diserahkan oleh Ketua Presidium Muscab, Agus Hari Ageng, kepada Mawar Anggraeni.

Dengan terpilihnya sebagai ketua, Mawar Anggraeni mengungkapkan rasa syukur dalam suasana bahagia tersebut. Dirinya berkomitmen untuk menjaga amanah yang diberikan dengan menjalankan tugas sebaik-baiknya. Dirinya menyampaikan, siap membangun sinergi dalam memajukan gerakan pramuka Kwartir Cabang Kudus.

"Ke depan tentunya kita ingin gerakan pramuka Kwartir Cabang Kudus mampu membangun sinergi dan kolaborasi dengan semua pihak, khususnya Pemkab Kudus," ujarnya.

Berdasarkan pengalamannya pada masa sekolah, Mawar Anggraeni mengungkapkan bahwa gerakan pramuka telah banyak mengajarkan keterampilan, pengetahuan dan kedisiplinan dalam semangat kebersamaan. Oleh karenanya, ia meyakini gerakan pramuka merupakan wahana untuk mewujudkan generasi muda yang memiliki jiwa bela negara dan berkarakter.

"Hal ini agar gerakan pramuka mampu mengambil peran secara nyata, dan ikut serta dalam mendukung pembangunan generasi muda di Kabupaten Kudus," katanya.

Tak lupa, Mawar Anggraeni menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada kepengurusan sebelumnya. Oleh sebab itu, bimbingan dan dukungan dari kepengurusan sebelumnya sangat ia harapkan. Hal ini untuk meneruskan prestasi yang telah dicapai dan meningkatkan capaian kepengurusan sebelumnya.

"Kemajuan gerakan pramuka di Kudus tak lepas dari peran ketua beserta para pengurus sebelumnya, untuk itu saya mohon dukungan supaya dapat meneruskan hal-hal baik yang telah dicapai," pungkasnya.