Penyerahan PTSL, HM. Hartopo Apresiasi Kinerja BPN

 

KUDUS - Satu juta sertipikat tanah diserahkan Oleh Presiden RI Joko Widodo untuk rakyat Se-Indonesia, diantaranya para perwakilan penerima sertipikat di 31 Provinsi dan 200 Kabupaten atau Kota di Indonesia. Kegiatan tersebut diikuti oleh Bupati/walikota pada Siang tadi, Senin (09/11). 

Plt. Bupati Kudus HM. Hartopo beserta jajaran Forkopimda Kudus usai menyaksikan penyerahan PTSL secara simbolis oleh Presiden Joko Widodo melalui konferensi video pun turut menyerahkan sertipikat hak atas tanah kepada masyarakat di Kabupaten Kudus. Penyerahan tersebut dilaksanakan secara simbolis kepada 17 orang perwakilan penerima di Command Center Diskominfo Kudus.

"Secara simbolis, saya serahkan sertipikat hak atas kepemilikan tanah kepada perwakilan warga Kudus sebanyak 17 orang penerima," ucapnya.

Dirinya pun mengapresiasi kerja keras dari Kepala Kantor Badan Pertanahan Nasional (BPN) Kabupaten Kudus beserta jajarannya yang telah menyelesaikan total target pensertipikatan Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) di Kudus tahun 2020 yakni sejumlah 28.368

"Apresiasi dan ungkapan terimakasih saya haturkan untuk kerja keras dari jajaran Kantor BPN yang telah  menyelesaikan target penyelesaian Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) di Kudus tahun 2020 dengan jumlah sebanyak 28.368 buah," imbuhnya.

Lanjutnya, penerbitan sertipikat tersebut merupakan bentuk sinergitas yang terjalin antara Pemkab Kudus, BPN dan pemerintah Desa/kelurahan yang dikenal sebagai Trisula Pertanahan.

Plt. Bupati Kudus pun berharap wilayah Kabupaten Kudus akan semakin aman terkait masalah sertifikat tanah. Dirinya juga berpesan agar BPN Kudus terus memberikan sosialisasi dan edukasi kepada masyarakat mengenai Program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) ini.

"Semoga Kabupaten Kudus termasuk dalam bagian wilayah yang aman dalam kaitan kepemilikan sertipikat tanah, Saya juga berharap semoga BPN Kudus terus memberikan sosialisasi dan edukasi kepada masyarakat mengenai Program PTSL ini," tutupnya.

Sementara itu, Kepala BPN Kudus, Pratomo Adi Wibowo melaporkan bahwa ada 17 orang penerima PTSL secara simbolis oleh Plt. Bupati Kudus.

"Selain itu, Kami selaku jajaran dari kantor Badan Pertanahan Nasional Kabupaten Kudus mengucapkan apresiasi atas kinerja yang telah terjalin dengan Pemkab Kudus," ujarnya

Nantinya, tiga tahun mendatang harapannya program PTSL bisa berjalan lebih baik lagi sesuai target, sehingga masyarakat Kabupaten Kudus akan mendapatkan kesejahteraan dari program ini. (*)